Batu, korannasional.id - Hujan deras dan angin kencang yang melanda Kota Batu, Jawa Timur, mengakibatkan pohon tumbang di Jalan Trunojoyo, Kelurahan Songgokerto, Kecamatan Batu, Kota Batu, atau yang biasa disebut kawasan Payung, Rabu (22/10/2025).
Kendaraan yang melaju dari arah Kota Batu menuju Pujon Malang, begitu juga sebaliknya, harus menghentikan laju kendaraan, karena terjadi pohon tumbang.
Agus Ariyadi, warga asal Pare Kediri yang saat kejadian sedang melintas, mengatakan, saat kejadian pohon tumbang, kondisi di lokasi tengah diguyur hujan deras.
Beruntung saat pohon berdiameter sekitar 70 centimeter dengan tinggi mencapai 16 meter itu tumbang, ia tidak sedang melintas di bawah pohon.
“Saya arah mau balik ke Pare. Untung tidak ada orang yang melintas dan tertimpa. Tapi sempat macet dan buka tutup arus, karena pohonnya (tumbang) ke jalan,” kata Agus Ariyadi, Rabu (22/10/2025).
Sementara itu, Plt Kalaksa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu, Suwoko mengatakan, selain hujan dengan intensitas tinggi, penyebab pohon tumbang juga karena angin kencang.
“Satu pohon jenis mindi tumbang. Pohon tersebut tumbang dan materialnya menutup badan jalan, sehingga mengganggu arus lalu lintas,” jelas Suwoko.
Perlu waktu sekitar satu jam bagi petugas untuk melakukan pemotongan dan pembersihan material pohon tumbang.
“Kami rekomendasikan agar dilakukan perempesan dan pemotongan pohon rawan tumbang serta masyarakat kami imbau untuk waspada dan berhati-hati ketika cuaca ekstrem,” pungkasnya.
