Pasuruan, korannasional.id - Aksi pencurian pompa air di masjid dan mushala beruntun terjadi di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.
Berdasarkan rekaman aksi pencurian dari CCTV, terlihat pelaku seperti sudah biasa melakukan praktik itu, seolah tidak ada orang yang mengawasi. Warga lalu berharap polisi dapat segera menangkap pelaku, karena aksi pencurian sudah terjadi setidaknya dua kali dalam sepekan terakhir.
"Pekan kemarin, sudah dua kali aksi pencurian pompa air. Pertama di masjid dan kedua di mushala."
Demikian kata Ahmad Teguh Wicaksono, salah satu tokoh warga di Kelurahan Sekargadung, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan, Jumat, (3/10/2025).
Dia menjelaskan, hilangnya pompa air di masjid yang ada Lingkungan Perumahan Sekar Asri terjadi pada Selasa (23/9/2025) lalu.
Dalam rekaman CCTV, pelaku mengendarai motor jenis bebek dan berhenti di depan masjid. Kemudian masuk ke halaman masjid yang saat itu sepi.
Pelaku memakai baju warna merah dan bertopi Tidak lebih dari 15 menit, pelaku keluar sembari membawa pompa air.
"Di video, orangnya sangat tenang saat keluar membawa pompa air," imbuh dia.
Aksi pencurian serupa terjadi di mushala di Lingkungan Doropayung yang letaknya tidak jauh dari masjid pertama juga hilang pada Sabtu (27/9/2025).
Saat jamaah mengecek CCTV, terlihat pelaku pencurian diduga adalah orang yang sama. Sebab, gerak-gerik pelaku hampir sama, tenang dan tampak seperti biasa saja.
"Kendaraan dan orangnya kemungkinan sama. Karena memakai jenis motor yang sama pula," ungkap Teguh.
Dihubungi terpisah, pihak Satreskrim Polres Pasuruan Kota mangaku juga sudah menerima informasi tersebut.
"Kami sedang mencari pelaku, namun belum ketemu," ungkap Iptu. Choirul Mustofa, Kasatreskrim Polres Pasuruan Kota. (Roni)
