Jombang, korannasional.id - Terjadi kecelakaan di Jombang, Jawa Timur, Jumat (3/10/2025) dini hari. Sebuah minibus Isuzu Elf bertabrakan dengan truk box di simpang empat Sambong, Desa Sambongdukuh, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang.
Insiden ini membuat delapan orang penumpang Elf mengalami luka-luka. Peristiwa tersebut berlangsung sekitar pukul 01.15 WIB.
Elf dengan nomor polisi S 7759 A yang dikemudikan Pasimin (68), warga Desa Semawot, Kecamatan Sukosewu, Bojonegoro, melaju dari arah selatan menuju utara.
Kendaraan itu tengah mengangkut rombongan warga yang disebut hendak mengikuti kegiatan manaqib.
Setibanya di perempatan, Elf diduga melanggar rambu lalu lintas dengan menerobos lampu merah.
Pada saat bersamaan, truk box Hino bernopol B 9347 BXS yang dikemudikan Yulianto, warga Plosogeneng, Jombang, melintas dari arah barat.
Benturan keras pun tak terhindarkan. Akibat tabrakan, bagian depan Elf hancur ringsek. Sementara truk box terguling hingga melintang di badan jalan.
Beberapa penumpang Elf sempat terjebak di dalam kendaraan sebelum akhirnya berhasil dievakuasi oleh petugas dan warga sekitar.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang, Ipda Siswanto, membenarkan adanya kecelakaan tersebut.
Ia menyebut, delapan penumpang mengalami luka dengan kondisi berbeda-beda, mulai dari ringan hingga harus menjalani perawatan intensif.
Mereka yang menjadi korban di antaranya Wijiasih (60), Warimah (65), Ngaeran (65), Grito (56), Tamsih (49), NIA (11), dan Sukati (75), seluruhnya merupakan warga Bojonegoro.
Seluruh korban telah dibawa ke RSUD Jombang dan RS Moedjito untuk mendapatkan penanganan medis.
“Evakuasi korban dan kendaraan sudah dilakukan. Saat ini kami masih melakukan penyelidikan untuk memastikan penyebab pasti kecelakaan,” ungkap Siswanto saat dikonfirmasi terpisah.
Insiden tersebut sempat menimbulkan kemacetan di sekitar lokasi karena posisi truk box yang menutup jalur. Setelah proses evakuasi selesai, arus lalu lintas kembali normal.
