Notification

×

Tag Terpopuler

Satlantas Polres Pasuruan Kota Berlakukan "Contraflow" di Jalur Pantura Pasuruan

Kamis, 06 November 2025 | November 06, 2025 WIB Last Updated 2025-11-06T09:13:19Z

Pasuruan, korannasional.id - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pasuruan Kota untuk sementara memberlakukan contraflow di Jalan pantura Kota Pasuruan, Jawa Timur, Kamis (06/11/2025). 

Sebab, satu jalur dari arah Surabaya-Probolinggo tertutup kendaraan dump truck bermuatan kedelai yang terguling dan menimpa kendaraan MPV lainnya. 

Kanit Gakkum Satlantas Polres Pasuruan Kota, Ipda Zulkifli menyampaikan, pemberlakuan contraflow setelah kecelakaan yang terjadi di Jalur Pantura, Kelurahan Gadingrejo, Kota Pasuruan. 

Kecelakaan itu melibatkan dua kendaraan, yakni truk Hino bernomor polisi DR 8905 AF dan Innova N 1873 XH, terjadi pada Rabu (05/11/2025) malam.

"Saat ini masih menunggu evakuasi dan membutuhkan waktu mengeluarkan muatan terlebih dahulu," katanya, Kamis (06/11/2025).

Menurut dia, kecelakaan tersebut bermula ketika dump truck yang dikemudikan Supriyadi Tohir melaju dari arah Surabaya menuju Probolinggo. 

Setibanya di lokasi kejadian, truk tiba-tiba oleng ke kanan hingga menabrak median jalan dan tiang lampu penerangan umum. 

Selain menabrak median jalan, truk terguling dan menimpa sebuah Innova yang berada di samping truk.

Beruntung, Didik Indra, pengemudi Innova, hanya mengalami luka ringan. Dari pemeriksaan awal, peristiwa kecelakaan disebabkan sopir truk mengantuk hingga kehilangan kendali dan menabrak median jalan. 

"Diduga sopir truk mengantuk sehingga menabrak median dan terguling menimpa kendaraan di sebelahnya. Tidak ada korban jiwa, namun arus lalu lintas sempat macet karena posisi truk menutup satu jalur,” kata dia.

Guna mengurangi kemacetan, saat ini Satlantas Pasuruan Kota melakukan sistem contraflow di jalur nasional tersebut, karena proses evakuasi muatan kedelai memerlukan tenaga dan armada atau truk lainnya. 

"Semoga cepat selesai evakuasinya, agar jalan pantura ini kembali normal," ujar dia.  

Di jalur pantura Kota Pasuruan ini kerap terjadi kecelakaan.

Pekan lalu, sebuah truk kontainer juga menabrak median jalan di persimpangan Jalan Ahmad Yani, Gadingrejo, Kota Pasuruan.

Bahkan, kontainer yang terguling juga menutup jalur pantura dari arah Probolinggo menuju Surabaya. 

Penyebabnya juga sama, yakni sopir diduga mengantuk hingga hilang konsentrasi yang berujung kecelakaan.
×
Berita Terbaru Update